Polsek Paringin Cek SPBU, Pastikan Stok BBM Ramadhan dan Idul Fitri Cukup

Guna memastikan ketersediaan BBM di bulan Ramadhan dan jelang Idul Fitri 1443 H diwilayah Kab. Balangan, Personil Polsek Paringin Polres Balangan Polda Kalimantan Selatan melakukan pengecekan Stok BBM di SPBU Desa Haur Batu Kec. Paringin Kota Kab. Balangan. Selasa, (26/04/2022) Pagi.

Kapolsek Paringin Ipda Eko Budi Mulyono melalui Kanit SPKT Polsek Paringin Bripka Herman mengatakan kegiatan ini rutin dilaksanakan untuk memastikan ketersediaan Stok BBM dibulan Ramadhan dan jelang Idul Fitri 1443 H di wilayah Balangan.

” Selain memastikan ketersediaan Stok BBM di SPBU, kami juga melaksanakan pengamanan dan penertiban antrian yang dapat menimbulkan kerawanan Kamtibmas dan kemacetan lalu lintas,” Ucap Bripka Herman.

Berdasarkan hasil pengecekan di SPBU 64.714.02 Haur Batu Jl.A. Yani, Paringin Kota, Kec. Paringin Kab.Balangan tanggal 26 April 2022 stok BBM Pertalite sebanyak 14.300 liter, Pertamax 13.510 liter, Bio Solar 1.000 liter, Pertamina Dex 5.677 liter,  Px.Turbo 3.700 liter.

” Diharapkan dengan adanya pengecekan secara rutin, untuk ketersediaan BBM dibulan Ramadhan dan Idul Fitri 1443 H diwilayah Balangan dapat terpenuhi dan mencukupi. Tutup Bripka Herman.

 346 total views,  1 views today

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *