Vaksinasi Usia 6-11 Tahun, Kapolres Balangan : Ingin Anak-anak Terlindungi dari Covid-19

Untuk menciptakan Herd Imunnity terhadap anak dan mendukung Proses Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di sekolah, Kapolres Balangan AKBP Zaenal Arifin, S.I.K telah memerintahkan jajarannya untuk membantu Dinas Kesehatan Setempat dan menggandeng pihak sekolah untuk pelaksanaan Vaksinasi Anak Usia 6 – 11 tahun.

Seperti kegiatan Vaksinasi anak hari ini, Kapolres Balangan bersama dengan Forkopimda Balangan meninjau langsung Vaksinasi Anak yang dilaksanakan di SD Negeri Batupiring Kec. Paringin dan SD Negeri Langkap Tebing Tinggi Kab.Balangan. Senin, (24/01/2022) Pagi.

Dalam kegiatan tersebut Kapolres Balangan AKBP Zaenal Arifin, S.I.K melalui Kasi Humas Polres Balangan Ipda B. Piktrus mengatakan, “anak-anak kita ini harus kita berikan perlindungan agar mereka bisa beraktivitas seperti biasa tanpa membuat orang tua khawatir. Kita tahu anak-anak juga merindukan sekolah tatap muka dan bermain dengan teman-temannya, maka itu vaksinasi terhadap mereka diharapkan memberikan perlindungan dari Covid-19,” Ujar Kasi Humas.

” Anak-anak termasuk kelompok rentan tertular virus Covid-19, dan vaksinasi terhadap anak-anak ini sangat penting untuk mencegah anak Indonesia dari Bahaya Covid 19. Tambah Kasi Humas.

“Dengan vaksinasi, kami mengharapkan anak-anak kita terhindar dari sakit berat apabila terinfeksi Covid-19. Kami juga ingin anak-anak memiliki kekebalan sehingga tidak menularkan Covid kepada orang tua yang memiliki risiko komorbid misalnya,” jelas Kasi Humas.

Diakhir kegiatan, Kapolres Balangan mengajak para orang tua proaktif mendorong anak-anaknya untuk menerima vaksinasi untuk mencegah penyebaran Virus Covid 19.

 1,855 total views,  1 views today

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *